MUC Consulting adalah sebuah perusahaan konsultasi bisnis yang berdiri pada tahun 1999. Untuk memberikan pelayanan global, MUC menjadi anggota independen dari MSI Global Alliance, sebuah asosiasi internasional terkemuka dari perusahaan akuntansi dan hukum independen dengan lebih dari 250 anggota terpilih di lebih dari 100 negara yang mencakup Amerika, Asia Pasifik, Eropa, Timur Tengah, dan Afrika.
MUC Consulting mengedepankan spirit of excellence, humane company dan learning organization sebagai fundamental dalam mencapai tujuan, sasaran, dan nilai perusahaan.
Untuk menyediakan jasa dengan jangkauan luas, MUC Consulting menyadari pentingnya hubungan secara global dengan para ahli di dunia dengan menjadi bagian dari asosiasi internasional.
Selaras dengan prinsip perusahaan untuk mengedepankan nilai-nilai beretika dalam berbisnis, MUC Consulting adalah mitra korporasi Indonesia Business Links dan anggota United Nations Global Compact (UNGC).
Untuk mematuhi peraturan yang berlaku, dibutuhkan pemahaman yang memadai dan langkah yang tepat untuk menghindari kesalahan dan ketidakefisienan yang dapat terjadi dan berpotensi merugikan. Kami membantu klien kami untuk memenuhi kebutuhan mereka dalam rangka meminimalkan risiko tersebut serta mengoptimalkan efisiensi.
Penting bagi perusahaan yang melakukan impor dan ekspor barang untuk mengetahui peraturan kepabeanan. Kami membantu klien kami agar dapat mematuhi peraturan dan juga memperoleh manfaat seperti prosedur impor dan ekspor yang disederhanakan.
Untuk kelancaran proses usaha, perusahaan perlu mengikuti informasi terbaru dalam menangani operasional harian. Asistensi kami dalam hal tersebut berupa penyediaan customized in-house training. Selain itu, kami juga membantu menjaga pembukuan dan administrasi payroll berdasarkan peraturan yang berlaku.
Sejak ketentuan Tarif Efektif Rata-rata (TER) berlaku, penghitungan Pajak Penghasilan (PPh) pasal 21 di bulan Desember berbeda dibandingkan 11 bulan sebelumnya, karena harus memperhitungan pajak terutang setahun dan PPh 21 yang telah dipotong sepanjang Januari-November.
MOREIndonesia Taxation Guide Application which contains Tax and Customs News, Articles and special feature of Tax Regulation Database.
Sebagai salah satu fitur MyTaxGuide, TaxGloss merupakan kumpulan terminologi perpajakan, bisnis, legal dan ekonomi yang secara luas digunakan dan masih terus dikembangkan. Tersedia dalam dua pilihan bahasa.
TaxGloss List of Terms Edition 2