Penerimaan Pajak Semakin Lambat
JAKARTA-- Realisasi penerimaan pajak hingga 30 April 2019 tercatat hanya sebesar Rp 387 triliun atau 24,5% dari total terget penerimaan pajak tahun 2019 sebesar Rp 1.577,56 triliun.
Jika dibandingkan dengan realisasi pada periode yang sama tahun 2018, hanya tumbuh 1,02%. Pertumbuhan ini jauh lebih rendah dari pertumbuhan pada tahun 2018 yang sebesar 10,89%.
Selain itu, jika dilihat tren pertumbuhan penerimaan pajak sejak Januari 2019, angkanya menunjukan pelambatan. Pada Januari pertumbuhannya tercatat 8,82%, dan terus menurun pada bulan-bulan berikutnya. Februari hanya tumbuh 4,66%, Maret 1,82% dan April 1,02%.
Padahal target penerimaan pajak tahun ini diharapkan bisa tumbuh sekitar 20% dari realisasi penerimaan pajak tahun 2018.
Jika dilihat secara rinci per jenis pajak, yang mengalami kinerja negatif adalah Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) yang tumbuh -4,35%. Padahal kontribusinya terhadap total penerimaan sangat signifikan yaitu 33,56%, hal ini disebabkan karena tingginya restitusi.