Ekspor Melambat, Kredit 2012 Tersendat
JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) mempredikti pertumbuhan kredit perbankan hingga akhir tahun ini bakal tersendat. Hal ini dipengaruhi oleh ekspor Indonesia yang lambat.
"Pertumbuhan kredit akhir tahun ini diperkirakan hanya 21-22 persen. Kalaupun turun juga sedikit," kata Gubernur BI Darmin Nasution di kantornya Jakarta, Rabu (19/12/2012).
Padahal bank sentral memprediksi pertumbuhan kredit perbankan dan sesuai rencana bisnis bank (RBB) masih bisa tumbuh 22-24 persen. Namun karena ekspor melambat, maka BI pun sedikit memprediksi pertumbuhan kreditnya.
Penurunan kredit itu, kata Darmin, disebabkan oleh kredit modal kerja (KMK) dan kredit konsumsi. Meski pertumbuhan ekonomi ditopang oleh daya konsumsi domestik yang kuat, namun kredit konsumsi malah melambat.
Hal itu juga berimbas ke kredit modal kerja (KMK) perusahaan karena ekspor Indonesia juga tersendat. Berdasarkan catatan bank sentral, pertumbuhan kredit hingga Oktober 2012 sudah naik 22,8 persen. Namun pada akhir November 2012 lalu hanya naik 21 persen.
Sehingga diperkirakan kredit hingga akhir tahun hanya akan naik 21-22 persen. Hal ini juga dipengaruhi dari revisi target pertumbuhan pemerintah di akhir tahun dari semula 6,5 persen menjadi hanya 6,3 persen. "Tapi perbankan tidak perlu merisaukan itu," katanya.
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2012/12/19/1411229/Ekspor.Melambat.Kredit.2012.Tersendat